Usai Lebaran, Uji coba LPG Tertutup di Tarakan

Cikampek, Pemerintah berencana akan melakukan uji coba tertutup penyaluran  LPG tabung ukuran 3 kg di Tarakan, Kalimantan Utara. Uji coba akan dilakukan setelah  Hari Raya Idul Fitri 2016.

Direktur Pembinaan Usaha Hilir Migas Setyorini Tri Hutami kepada wartawan usai peninjauan Persiapan Pasokan BBM dan LPG Jelang Idul Fitri, akhir pekan lalu, mengatakan, Ditjen Migas tengah melakukan update data  rumah tangga dan usaha kecil menengah (UKM) yang berhak menerima LPG bersubsidi tersebut. Pendataan ulang perlu dilakukan, mengingat data terakhir yang dimiliki tahun 2012 lalu.

“Berdasarkan data penerimaan paket perdana, kemudian diperbarui oleh kecamatan dan kelurahan,” katanya.

Lebih lanjut Rini menjelaskan, dalam uji coba tertutup ini, Pemerintah akan bekerja sama dengan bank BNI. Jadi rumah tangga yang berhak menerima LPG bersubsidi, jika ingin membeli LPG, maka harus datang ke  agen atau tempat pembelian yang telah ditentukan. Kartu tersebut kemudian digesek untuk mengetahui  data pembeli dan kuota yang dimilikinya. Untuk rumah tangga, diberikan kuota 3 tabung per bulan, sedangkan UKM sebanyak 10 tabung.

Uji coba tertutup penyaluran  LPG tabung ukuran 3 kg bertujuan agar subsidi ini lebih tepat sasaran.  (TW)

Kementerian ESDM
Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi
Gedung Ibnu Sutowo St. H.R Rasuna Said Kav. B-5, Jakarta 129100
Telp: 021-5268910. Fax: 021-5268979.
Media Sosial
Call Center
136
Copyright © 2024. Kementerian ESDM Ditjen Migas. All Rights Reserved.