RCEP Selenggarakan Intersesi

Jakarta, Pertemuan intersesi Regional Comprehensive Economic Partnership Sub Working Group on Rules of Origin (RCEP SWG-ROO) telah berlangsung pada tanggal 28 Maret-3 April 2019 di Bangkok, Thailand. Agenda utama pertemuan adalah pembahasan draft teks pada SWGROO dan pembahasan Product Specific Rules (PSR) pada PSR Task Force.

Pertemuan dipimpin oleh Suchaya Chinwongse, Expert of Rules of Origin the Customs Department of Thailand, selaku SWGROO Chair dan Surinthom Sunthomsanan, Director of ROO’s Division Department of Trade Negotiation Thailand selaku PSR-Task Force Chair. Pertemuan dihadiri oleh seluruh anggota RCEP dan Sekretariat ASEAN. Pada pertemuan ini, Delegasi Indonesia dipimpin oleh Silvi Mustikawati selaku Ketua DELRI Perwakilan dari Antar Regional.

Pertemuan ditujukan untuk menindaklanjuti arahan Trade Negotiating Committee (TNC) sesuai dengan work plan RCEP. Dalam pembahasan draft teks ROO, pertemuan menyepakati pasal terkait Accessories, Spare Parts and Tools sehingga telah disepakati 11 pasal dari total 40 pasal yang diusulkan. Untuk PSR, pertemuan menyepakati 307 subheadings (sub-pos tarif).

Untuk  mencapai target work plan RCEP di tahun 2019, pertemuan perlu mempercepat negosiasi PSR. Pertemuan intersesi SWGROO selanjutnya direncanakan akan dilaksanakan pada 23-31 Mei 2019 di Bangkok, Thailand. (AS)

Kementerian ESDM
Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi
Gedung Ibnu Sutowo St. H.R Rasuna Said Kav. B-5, Jakarta 129100
Telp: 021-5268910. Fax: 021-5268979.
Media Sosial
Call Center
136
Copyright © 2024. Kementerian ESDM Ditjen Migas. All Rights Reserved.