Pipa CISEM Tahap I Selesai Dibangun dan Mulai Beroperasi

Berita


Jakarta – Proyek Pembangunan Jaringan Pipa Transmisi Gas CISEM Tahap I di Kota Semarang telah selesai dibangun. Jalur pipa gas ukuran 20 inch dengan panjang  ± 60 km dari stasiun Semarang ke stasiun Batang tersebut juga sudah mulai beroperasi.

Plt. Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Dadan Kusdiana dalam Rapat Dengar Pendapat bersama Komisi VII DPR RI melaporkan bahwa saat ini juga sudah ada pengaliran gas menuju Kawasan industri Kendal. Ia berharap setelah kawasan industri tersebut terbangun maka demand dari gas meningkat dan pemanfaatan pipa CISEM juga menjadi maksimal.

Dapat kita lihat bersama Bapak/Ibu milestone pembangunan CISEM tahap I mulai dari first welding, pembangunan, kunjungan kerja bapak Menteri dan Anggota Dewan hingga  peresmian pada tanggal 17 November 2023, hingga saat ini sudah pengaliran gas menuju kawasan industri Kendal,” jelas Dadan, Rabu, (29/05).


Dalam kesempatan tersebut, Dadan juga melaporkan terkait
pembangunan Jaringan Pipa Transmisi Gas CISEM Tahap II, dimana total panjang ruas pipa Batang sampai dengan Kandang Haur Timur sekitar 245 Km dengan kebutuhan anggaran total sebesar Rp 3 Triliun. Durasi Pekerjaan Konstruksi selama 17 bulan kalender atau sekitar 510 hari, akan dimulai dari bulan Juli 2024 sampai dengan Desember 2025.

Terkait penganggaran, Dadan mengatakan bahwa surat hasil reviu BPKP telah terbit dengan tanggal 15 Maret 2024, anggaran MK telah tersedia. Saat ini anggaran EPC Cisem dan layanan dalam proses buka blokir, yang mana telah dilaksanakan penelaahan dengan Ditjen Anggaran pada 19 April 2024.


“Terkait persetujuan multiyears, telah terbit Surat dari Menteri Keuangan perihal Persetuan Kontrak Tahun Jamak Konsultan MK Cisem-2 tanggal 28 Maret 2024. Permohonan persetujuan multiyears EPC Cisem akan diajukan dalam 3 tahun anggaran setelah proses buka blokir selesai,” jelas Dadan lebih lanjut.

Mengakhiri laporan terkait projek CISEM, Dadan juga menjelaskan perihal pengadaan, dimana dilaporkan bahwa konsultan MK telah berkontrak pada 2 April 2024. Paket Tender EPC dan pengadaan material pipa transmisi menjadi satu kesatuan. Kemudian pada April 2024 tender EPC sudah tayang lelang dan sudah dilaksanakan aanwitzing lapangan dengan rencana berkontrak pada Juli 2024.

(RAW)

Kementerian ESDM
Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi
Gedung Ibnu Sutowo St. H.R Rasuna Said Kav. B-5, Jakarta 129100
Telp: 021-5268910. Fax: 021-5268979.
Media Sosial
Call Center
136
Copyright © 2024. Kementerian ESDM Ditjen Migas. All Rights Reserved.