Pemerintah Sampaikan Asumsi Dasar RAPBN 2016 Sektor ESDM

Jakarta, Menteri ESDM Sudirman Said dalam Rapat Kerja dengan Komisi VII DPR, Selasa (9/6), menyampaikan Asumsi Dasar RAPBN 2016 Sektor ESDM. ICP diusulkan US$ 60-80 per barel dan lifting migas 1.930-2.050 ribu barel per hari setara minyak, terdiri dari lifting minyak 830.000-850.000 barel per hari dan gas bumi 1.100-1.200 ribu barel setara minyak per hari.

Volume BBM dan LPG bersubsidi diusulkan 17,52-17,92 juta KL, terdiri dari minyak tanah 700.000 liter dan minyak solar 16,82-17,22 juta KL. Sedangkan volume LPG 3 kg mencapai 6,602 juta ton. "Selain itu, subsidi tetap minyak solar diusulkan Rp 1.000 per liter," tambah Menteri ESDM.

Subsidi BBN PSO diusulkan untuk Biodiesel 20% sebesar Rp 4.000 per liter dan Bioethanol 2% sebesar Rp 3.000 per liter. Sementara subsidi LGV Rp 1.500 per liter dan subsidi listrik Rp 67,04-73,31 triliun.

Rapat kerja dipimpin oleh Ketua Komisi VII DPR Kardaya Warnika dan dihadiri para pejabat eselon I dan II di lingkungan Kementerian ESDM. (TW)

Kementerian ESDM
Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi
Gedung Ibnu Sutowo St. H.R Rasuna Said Kav. B-5, Jakarta 129100
Telp: 021-5268910. Fax: 021-5268979.
Media Sosial
Call Center
136
Copyright © 2024. Kementerian ESDM Ditjen Migas. All Rights Reserved.