Pemerintah Ingin Dengar Langsung, Dirjen Migas Monev Progres LPG 3 Kg ke Malang

Malang, Nota Keuangan Tahun Anggaran 2023 mengamanatkan agar Pemerintah melakukan transformasi subsidi LPG Tabung 3 Kg secara bertahap dengan mempertimbangkan kondisi ekonomi dan sosial masyarakat sehingga lebih tepat sasaran dan berbasis target penerima serta terintegrasi dengan program perlindungan sosial.

Pemerintah berkomitmen melakukan transformasi subsidi LPG Tabung 3 Kg dengan diawali dengan tahap pendataan atau pencocokan data pengguna LPG Tabung 3 Kg di 411 kabupaten/kota.

Pada kegiatan monev tahap pendataan atau pencocokan data pengguna LPG Tabung 3 Kg ini, “kami ingin mendengar langsung dari pemilik pangkalan, bagaimana sebetulnya mereka itu dapat memenuhi kebutuhan masyarakat, proses pendataannya bagaimana, apa pangkalan bisa melaksanakan dengan lancar, jadi ada hambatan teknis atau tidak,” papar Tutuka, di sela-sela Kunjungan Monev Pendataan LPG Tabung 3 Kg di Kabupaten Malang, Jumat (11/8).

Kegiatan Monev Pendataan Pengguna LPG Tabung 3 Kg di Kabupaten Malang, dipimpin oleh Direktur Jenderal Migas Tutuka Ariadji dengan didampingi oleh Koordinator Pokja Subsidi Bahan Bakar Migas, Direktur Pemasaran Regional PT Pertamina Patra Niaga, dan Manajer PSO PT Pertamina (Persero).

Pemerintah melalui Pertamina telah melakukan registrasi atau pendataan pengguna LPG Tabung 3 Kg di Sub Penyalur atau Pangkalan ke dalam sistem berbasis web (merchant apps) sejak tanggal 1 Maret 2023.

Selain itu, “kami ingin tahu seberapa banyak pengguna LPG Tabung 3 Kg yang sudah terdaftar, bagaimana pemilik pangkalan menggunakan sistem informasi yang saat ini digunakan,” lanjut Tutuka.

 

Berdasarkan hasil kunjungan ke tiga Pangkalan LPG Tabung 3 Kg di Kabupaten Malang, secara umum para Pemilik Pangkalan sudah dapat mengoperasikan merchant apps dengan lancar. Sebagian besar data pembeli sudah ada dalam data base. Jadi tidak ada keluhan lagi dari masyarakat tentang pendataan.

Progres pangkalan yang telah melakukan pencatatan transaksi melalui sistem merchant apps s.d. 11 Agustus 2023 adalah terdaftar 1.937 pangkalan, dan yang telah melakukan transaksi sebanyak 1.896 pangkalan (97,9%). Adapun untuk pengguna LPG Tabung 3 Kg yang telah terdata sebanyak 98.172 NIK dengan proporsi 75,8% termasuk dalam data P3KE (Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem) dan 24,2% merupakan masyarakat yang melakukan pendaftaran di pangkalan (on demand).

(AFB)

Kementerian ESDM
Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi
Gedung Ibnu Sutowo St. H.R Rasuna Said Kav. B-5, Jakarta 129100
Telp: 021-5268910. Fax: 021-5268979.
Media Sosial
Call Center
136
Copyright © 2024. Kementerian ESDM Ditjen Migas. All Rights Reserved.