Harnus ke-15: Kementerian ESDM Kembangkan Cluster Ekonomi Maritim

Peringatan Hari Nusantara ke 15 menampilkan peran sektor ESDM sebagai pendukung utama sektor terkait lainnya di bidang kemaritiman yang diwujudkan secara nyata melalui pelaksanaan pengembangan tiga Cluster Ekonomi Maritim di wilayah Barat, Tengah dan Timur Indonesia yang didukung oleh infrastruktur energi bersih seperti tenaga surya, tenaga bayu, energi laut dan bahan bakar nabati. Kegiatan ini telah menghasilkan investasi US$ 250 juta.

Demikian dikemukakan Menteri ESDM Sudirman Said selaku Ketua Panitia Pelaksana Peringatan Hari Nusantara ke 15 di Pelabuhan Perikanan Samudra Lampulo, Aceh, Minggu (13/12).

Ketiga cluster ini dikembangkan pada 7 lokasi yaitu Aceh Jaya, Kuala Tanjung Barat, Pulau Enggano, Minahasa Utara, Lombok Tengah, Kupang dan Morotai. "Dengan pengelolaan potensi yang ada tersebut akan dapat mendukung pencapaian bauran energi baru terbarukan sebesar 23% pada tahun 2025," kata Sudirman.

Perintisan ekonomi maritim ini, lanjutnya, telah menghasilkan investasi senilai US$ 250 juta. Ini sejalan dengan keinginan Kementerian ESDM agar kegiatan Hari Nusantara ke 15 harus memberi manfaat bagi pengembangan ekonomi ke depan.

Model pengembangan tersebut dapat diterapkan untuk pulau-pulau terkecil, pulau-pulau terdepan dan wilayah-wilayah pesisir. Selain itu, model ini akan mensinergikan para investor bidang energi dan industri maritim, pemerintah pusat dan daerah serta akademisi.

Mengenai peringatan Hari Nusantara ke 15, Sudirman mengatakan, hal ini penting dilakukan karena sejarawan mengatakan bahwa Deklarasi Juanda merupakan proklamasi kedua. Proklamasi pertama yaitu tanggal 17 Agustus 1945 yang menyatakan kedaulatan politik. Sedangkan proklamasi kedua yaitu Deklarasi Juanda yang menyatakan kedaulatan teritorial.

Peringatan Hari Nusantara ke 15 yang mengambil tema "Kekayaan Energi dan Sumber Daya Mineral Untuk Pembangunan Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia Guna Mewujudkan Kejayaan dan Kemakmuran Bangsa", diisi dengan seminar dan pameran yang dilaksanakan di 9 perguruan tinggi yang dimulai di Papua dan berakhir di Aceh. Kegiatan ini terbesar dalam sejarah Hari Nusantara dan diikuti oleh sekitar 5.800 peserta.

Selain itu, Kementerian ESDM telah menyerahkan bantuan 1.250 Lampu Petromak berbahan bakar air laut dan 2.000 Lampu Surya kepada para nelayan di Cirebon dan Aceh. Selain itu, sambungan listrik gratis kepada 125.000 kepada rumah tangga sederhana di seluruh Indonesia, di mana 7.077 sambungan bagi rumah tangga di Aceh. (TW)

Kementerian ESDM
Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi
Gedung Ibnu Sutowo St. H.R Rasuna Said Kav. B-5, Jakarta 129100
Telp: 021-5268910. Fax: 021-5268979.
Media Sosial
Call Center
136
Copyright © 2024. Kementerian ESDM Ditjen Migas. All Rights Reserved.