Rombongan Delegasi Brunei Darussalam Mengunjungi Fasilitas Produksi Total E&P Indonesie

Bertempat di Senipah dan Tambora Tunu Central Processing Unit (CPU), rombongan delegasi Brunei Darussalam yang terdiri dari Pejabat di lingkungan Petroleum Unit Kantor Perdana Menteri dan Pejabat BUMN PetroleumBRUNEI, telah mendapatkan penjelasan secara langsung dari para site manager/penanggung jawab lapangan di Senipah, dan Tambora Tunu CPU, yang dilanjutkan dengan peninjauan lapangan ke fasilitas/instalasi dan produksi migas serta melakukan peninjauan dari udara kawasan Delta Mahakam.

Secara umum, kunjungan Delegasi Brunei Darussalam ke Balikpapan dan Bontang, Kalimantan Timur, telah berjalan dengan baik. Diharapkan melalui kunjungan Delegasi Brunei Darussalam ke berbagai obyek fasilitas/instalasi di Kalimantan Timur dapat meningkatkan saling pengertian dan kerja sama kedua negara di bidang migas, khususnya dalam upaya menarik minat investor dari Brunei Darussalam untuk mengembangkan industri energi di Indonesia (copyright by Ditjen Migas).

Kementerian ESDM
Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi
Gedung Ibnu Sutowo St. H.R Rasuna Said Kav. B-5, Jakarta 129100
Telp: 021-5268910. Fax: 021-5268979.
Media Sosial
Call Center
136
Copyright © 2024. Kementerian ESDM Ditjen Migas. All Rights Reserved.