Pelumas Diekspor ke Australia dan Timur Tengah


Produk pelumas produksi PT Pertamina akan dikembangkan untuk bisa menembus pasar Timur Tengah dan Australia. Pertamina juga telah mengembangkan pasar pelumas di Pakistan.
 
"Pelumas produksi PT Pertamina saat ini telah menguasai 70% pasar domestik. Pelumas digunakan untuk mesin kendaraan bermotor dan mesin industri," kata Purnomo pada peresmian lube oil blending plant (LOBP) di Gresik, Jawa Timur.
 
Pabrik pelumas di Gresik dibangun oleh badan usaha milik negara PT Rekayasa Industri dengan peralatan yang dirancang di Sidoardjo dan Tangerang.
 

PT Pertamina menyelesaikan proyek pembangunan LOBP Unit Produksi Pelumas Pertamina Gresik sejak 1 November 2008. Pembangunannya dimulai 26 April 2007 dengan nilai investasi Rp 220 miliar.Kapasitas produksi pelumas di Gresik mencapai 65.000 kiloliter per shift per tahun.

Memadukan dua teknologi

Direktur Utama PT Pertamina Ari H. Soemarno menjelaskan, LOBP di Gresik memadukan dua teknologi yaitu in line blending dan automatic batch blending.
 
Itu merupakan teknologi modern dan paling mutakhir yang pertama kali digunakan di Asia Tenggara. Bahan baku sejak diturunkan dari kapal sampai menjadi produk pelumas siap pakai diproses secara otomatis dan hanya sedikit yang manual. 
Kementerian ESDM
Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi
Gedung Ibnu Sutowo St. H.R Rasuna Said Kav. B-5, Jakarta 129100
Telp: 021-5268910. Fax: 021-5268979.
Media Sosial
Call Center
136
Copyright © 2024. Kementerian ESDM Ditjen Migas. All Rights Reserved.