Pastikan BBM Untuk Lebaran Aman, Menteri ESDM Inspeksi Terminal Cikampek

"Kami ingin memastikan pasokan BBM dan distribusinya siap melayani masyarakat yang akan mudik Lebaran," kata Jero Wacik.

Turut serta dalam acara ini, Kepala BPH Migas Andy Sommeng, Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Karen Agustiawan dan Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Sugiharto serta perwakilan Hiswana Migas.

Dalam inspeksi tersebut, Menteri ESDM dan rombongan selain mendengarkan paparan mengenai stok BBM dari PT Pertamina, juga berkesempatan berkeliling Terminal Depot Cikampek.

Kepada pers, Wacik menjelaskan, stok BBM nasional status 13 Agustus 2012 masih dalam kondisi normal yakni premium 17,05 hari, minyak tanah 75,94 hari, solar 17,79 hari dan avtur 19,54 hari. Sementara ketahanan stok LPG nasional untuk periode H-15 sampai dengan H+15 sebesar 17,51 hari dengan perkiraan konsumsi harian sebesar 14,768 MT.

Terminal BBM Cikampek  dibangun di atas area seluas 85.789 m2 dan mulai beroperasi sejak 1 Mei 2006. Terminal BBM tersebut dibangun untuk mengurangi beban Terminal BBM Plumpang, Jakarta.

Usai mengunjungi Terminal BBM Cikampek, Menteri ESDM dan rombongan mengunjungi SPBU 3441329 yang berlokasi di Desa Pangulah, Jati Sari, Karawang (7 km dari terminal BBM) yang memiliki fasilitas sebagai SPBU Kantong BBM, SPBU Switching Tangki Pendam dan SPBU Pertamax Lounge.

Kementerian ESDM
Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi
Gedung Ibnu Sutowo St. H.R Rasuna Said Kav. B-5, Jakarta 129100
Telp: 021-5268910. Fax: 021-5268979.
Media Sosial
Call Center
136
Copyright © 2024. Kementerian ESDM Ditjen Migas. All Rights Reserved.