Musim Dingin Perkuat Harga Minyak November


Faktor lainnya adalah rendahnya cadangan/stok minyak komersial dunia saat ini serta penurunan pasokan minyak dari Saudi Arabia sebagai respon atas menurunnya kondisi perekonomian.

 

Sementara faktor yang dapat memperlemah harga adalah ancaman krisis perekonomian global akibat buruknya kinerja ekonomi negara-negara maju khususnya AS, negara-negara Eropa dan Jepang yang masih dalam pemulihan setelah bencana.

 

Selain itu, tingginya harga minyak mentah yang dalam 9 bulan terakhir berada di atas US$ 100 per barel, turut menekan pertumbuhan ekonomi sehingga pada akhirnya menekan permintaan.  Juga, mulai meredanya konflik di kawasan Timur Tengah dan Afrika Utara, meningkatkan kepercayaan atas terjaminnya pasokan minyak.

Kementerian ESDM
Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi
Gedung Ibnu Sutowo St. H.R Rasuna Said Kav. B-5, Jakarta 129100
Telp: 021-5268910. Fax: 021-5268979.
Media Sosial
Call Center
136
Copyright © 2024. Kementerian ESDM Ditjen Migas. All Rights Reserved.