Korea Ingin Suplai Energi Dari Indonesia Tak Berkurang

Permintaan itu dikemukakan Pimpinan Delegasi Korea Lee Yoon Ho pada pertemuan dengan Menteri ESDM Purnomo Yusgiantoro disela-sela The 2nd IKEF di Hotel Ritz Carlton Kuningan, kemarin.

 

Selain menginginkan pasokan energi dari Indonesia tidak berkurang, Korea juga menyatakan minatnya untuk tetap berinvestasi di Indonesia.

 

"Korea katakan negaranya tidak kena dampak krisis. Mereka mau investasi (di Indonesia)," tutur Purnomo.

 

Keinginan Korea untuk berinvestasi di Indonesia, disambut positif Menteri ESDM. Menurut Purnomo, Indonesia kaya dengan sumber daya alam. Untuk mengembangkannya, tentu diperlukan investasi yang cukup besar.

 

Selain membicarakan masalah pasokan energi, Korea juga meminta informasi mengenai lapangan-lapangan migas Indonesia yang kini tengah dikembangkan.

 

Purnomo menjawab, ada beberapa lapangan migas yang kini dikembangkan Indonesia, antara lain Tangguh 3 dan 4, Masela, Donggi-Senoro dan Natuna D Alpha.

 

Informasi ini selanjutnya akan disampaikan Lee Yoon Ho kepada Presiden Korea yang rencananya akan berkunjung ke Indonesia bulan Desember mendatang.

 

Kementerian ESDM
Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi
Gedung Ibnu Sutowo St. H.R Rasuna Said Kav. B-5, Jakarta 129100
Telp: 021-5268910. Fax: 021-5268979.
Media Sosial
Call Center
136
Copyright © 2024. Kementerian ESDM Ditjen Migas. All Rights Reserved.