Cegah Krisis Energi

Kecenderungan yang terjadi sekarang ini, kata Presiden SBY ketika meresmikan peluncuran biopertamax dan biosolar serta desa wisata energi di Bali, kemarin, penggunaan energi dan lingkungan dilakukan secara tidak baik. Jika diteruskan, dapat terjadi pemanasan global dan perubahan iklim yang hasilnya adalah malapetaka serta  bencana alam.

 

“Penduduk bumi saat ini berjumlah 6,3 milyar dimana penduduk Indonesia sendiri sekitar 230 juta jiwa. Jumlah ini akan terus bertambah. Semuanya mengkonsumsi energi seperti BBM, listrik dan sebagainya. Padahal ada keterbatasan saya dukung energi. Oleh karena itu solusinya adalah kita harus pandai-pandai mengelola energi agar tidak mengalami krisis,” kata Presiden.

 

Salah satu upaya pemerintah untuk mencegah terjadinya krisis energi adalah menata kembali komposisi penggunaan bahan bakar atau energi yang sekarang ini 52% terdiri dari BBM yang berasal dari fosil, menjadi hanya 20% pada 2025.

 

Peluncuran biopertamax dan biosolar di Bali, kata Presiden, merupakan contoh nyata upaya mengembangkan energi alternatif.

Kementerian ESDM
Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi
Gedung Ibnu Sutowo St. H.R Rasuna Said Kav. B-5, Jakarta 129100
Telp: 021-5268910. Fax: 021-5268979.
Media Sosial
Call Center
136
Copyright © 2024. Kementerian ESDM Ditjen Migas. All Rights Reserved.