BBM Tidak Naik, Masyarakat Diminta Hemat


Menurut Menteri ESDM Jero Wacik dalam jumpa pers mengenai APBN-P 2012 di Kantor Menko Perekonomian, penghematan tersebut merupakan konsekuensi logis karena harga BBM tidak jadi dinaikkan.

 

“Saya tidak tidak akan menyarankan agar (masyarakat) tidak pergi-pergi. Saya menyarankan agar mengurangi yang tidak perlu,” katanya.

 

Selain menyarankan masyarakat agar berhemat, pemerintah juga akan  melakukan pengendalian penggunaan BBM bersubsidi, antara lain dengan cara mewajibkan seluruh kendaraan dinas pemerintah dan pemda tidak menggunakan premium dan mengurangi penjualan premium di SPBU-SPBU yang terletak di kawasan elit.

 

”Komplek-komplek orang kaya,  mungkin tidak ada SPBU yang jual premium. Orang kaya kok pakai premium,” tambah Wacik.

 

Kementerian ESDM
Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi
Gedung Ibnu Sutowo St. H.R Rasuna Said Kav. B-5, Jakarta 129100
Telp: 021-5268910. Fax: 021-5268979.
Media Sosial
Call Center
136
Copyright © 2024. Kementerian ESDM Ditjen Migas. All Rights Reserved.